PT Delta Atsiri Prima

Cara Maklon Makeup yang Mudah dengan Pelayanan Lengkap

Bagikan :
Facebook
Telegram
WhatsApp

Table of Contents

Apakah kamu menyadari bahwa belakangan ini, ada lonjakan pesat brand-brand kosmetik baru di berbagai toko kecantikan? Atau mungkin kamu juga melihat gelombang influencer dan vlogger yang membagikan ulasan produk kosmetik secara gencar di media sosial?

Tentu saja, fenomena-fenomena ini hanyalah sekilas contoh dari minat yang meluas terhadap produk perawatan kecantikan akhir-akhir ini.

Yap! Kosmetik telah menjadi bagian penting dalam kehidupan sehari-hari setiap orang sejak lama. Dahulu, mayoritas penggunanya adalah perempuan, namun kini semakin banyak pria yang sadar akan pentingnya merawat diri.

Minat yang tinggi terhadap kosmetik telah mendorong produsen kosmetik untuk berlomba-lomba menciptakan inovasi terbaik dalam produk mereka. Mereka menambahkan inovasi dan teknologi terbaru dalam formula kosmetik mereka.

|Baca Juga : Punya Banyak Penggemar, Coba Bisnis Kosmetik Pakai Maklon Body Lotion!

Salah satu jenis produk yang selalu diminati dan sering menjadi perbincangan adalah makeup atau riasan wajah. Makeup tidak kalah populer dengan perawatan kulit, dan dari waktu ke waktu, produk riasan wajah terus mengalami banyak inovasi.

Contohnya adalah penambahan fungsi perlindungan dari sinar matahari, formula yang membuat kulit dapat bernapas, dan penggunaan bahan-bahan halal serta vegan. Dan masih banyak inovasi lainnya!

Sebagai perusahaan maklon makeup berpengalaman, PT Delta Atsiri Prima selalu mengikuti tren ini dan aktif berinovasi dalam produk kosmetik sesuai dengan kebutuhan masyarakat Indonesia dan dunia.

Inilah kesempatan besar bagi kamu yang ingin menjadi pemilik brand kosmetik. Dengan menggunakan jasa maklon makeup bersama PT Delta Atsiri Prima, kamu dapat menciptakan berbagai produk riasan wajah terbaik dengan teknologi terkini yang tak tertandingi!

Pengertian dan Jenis-jenis Maklon Makeup yang Perlu Kamu Tahu

Sebelum memahami berbagai hal administratif seputar maklon makeup PT Delta Atsiri Prima seperti persyaratan dan biaya yang harus dipersiapkan, tak ada salahnya untuk memahami definisi maklon makeup dan produk riasan wajah apa saja yang dapat kamu hasilkan bersama kami.

Maklon adalah bentuk kegiatan manufaktur yang dilakukan oleh suatu perusahaan untuk menciptakan produk sesuai keinginan klien. Spesifikasi barang dan nilai fungsinya akan disesuaikan dengan keinginan klien tersebut.

Jika kita membahas maklon makeup, maka itu adalah kegiatan manufaktur produk riasan wajah atau makeup yang dilakukan oleh perusahaan penyedia jasa maklon. Produk ini akan dibuat sesuai dengan spesifikasi dan karakteristik yang diinginkan oleh klien.

|Baca Juga : 7 Keuntungan Maklon Kosmetik di PT Delta Atsiri Prima

Tentu saja, konsep dasar dari maklon makeup di PT Delta Atsiri Prima adalah serupa. Kamu dapat berdiskusi mengenai karakteristik dan spesifikasi produk yang ingin kamu hasilkan bersama kami.

Misalnya, ketika ingin membuat foundation, apakah kamu menginginkan formulanya dengan coverage yang tinggi, atau mungkin lebih ringan pada kulit?

Dengan tim formulator atau penelitian dan pengembangan (R&D) yang ahli, kamu tak perlu ragu untuk berkonsultasi mengenai pandanganmu mengenai produk riasan wajah ideal yang ingin kamu ciptakan.

Sebagai gambaran, berikut adalah jenis-jenis produk yang bisa kamu hasilkan melalui maklon makeup di PT Delta Atsiri Prima. Perhatikan dengan seksama, ya, Calon Beautypreneurs!

1. Eye Product

Eye product yang dimaksudkan adalah berbagai produk riasan wajah yang biasanya digunakan di area mata. Seperti maskara, eyeliner, eyeshadow, highlighter, juga concealer.

Tak hanya menyajikan produk dengan kemasan konvensional, PT Delta Atsiri Prima pun bisa membuat liquid eyeshadow dan highlighter stick.

Kamu tinggal memilih jenis sediaan apa yang kamu inginkan, bagaimana tingkat coverage, range warna, juga bahan apa saja yang kamu inginkan dalam formula eye product ini.

Setelah itu, tim formulator kami akan meracik sampel produk dan mengirimkannya kepadamu. Kamu bisa menguji dan menilai apakah sample tersebut telah sesuai dengan keinginan atau harapanmu.

Kalau ternyata tidak sesuai ekspektasi, kamu bisa mengajukan revisi dan menjelaskan detil-detil produk yang ingin kamu ubah kepada tim.

2. Lip Product

Sesuai dengan namanya, lip product pun berisikan produk-produk riasan bibir yang bisa kamu buat lewat maklon makeup PT Delta Atsiri Prima.

Produk riasan bibir yang bisa kamu buat bersama kami adalah lip cream, lip tint, lip stick, dan masih banyak lainnya. Sama halnya dengan riasan mata, kamu pun bisa menentukan shade warna, konsistensi, dan tingkat coverage yang kamu inginkan dari lip product ini.

3. Contour, Fondation, dan Face Primer

Produk lainnya yang bisa kamu buat lewat maklon makeup PT Delta Atsiri Prima adalah contour, foundation, dan juga face primer.

Ketiganya merupakan produk dasar untuk memulai riasan wajah. Face primer biasanya digunakan sebelum menggunakan foundation, atau menggantikan foundation untuk pemakaian harian.

Sementara itu, foundation merupakan alas bedak cair yang membantu mempertahankan riasan wajah jadi awet seharian. Tak hanya itu, produk ini bisa membantu memberikan tekstur halus pada kulit, menghalangi produksi sebum berlebihan, juga meningkatkan kecerahan kulit.

Contour memiliki manfaat dan tujuan yang berbeda dengan kedua produk tersebut. Produk ini akan membantu memberikan garis/bayangan tegas pada wajah kamu.

4. BB Cream dan CC Cream

BB dan CC cream merupakan produk inovasi kosmetik yang juga cukup diminati belakangan ini, lho. Karena kedua produk ini memberikan nilai praktis dan sangat cocok untuk penggunaan harian.

Jadi kamu enggak perlu mengaplikasikan foundation ataupun concealer. Bahkan, kedua produk ini cukup digemari di kalangan anak muda, lho!

Karenanya, akan sangat menguntungkan bila kamu bisa memproduksi kedua produk kosmetika ini dnegan brand kosmetik yang kamu miliki.

Syarat dan Biaya untuk Maklon Makeup

PT Delta Atsiri Prima merupakan penyedia jasa maklon makeup yang sangat pro dengan pebisnis baru. Kami mendukung para pelaku UMKM ataupun anak-anak muda yang ingin terjun dalam bidang industri.

Karenanya, syarat dan biaya yang dipatok pun terbilang tidak akan memberatkan. Bahkan, kami juga melaunching program OEM Kosmetik dengan minimal MOQ produk hanya 100 pcs.

Syarat yang perlu dipersiapkan pun sederhana, yakni hanya membawa kartu identias penduduk yang kamu miliki dan menemui tim PT Delta Atsiri Prima

Alur Maklon Makeup Di PT Delta Atsiri Prima

Alur maklon makeup di PT Delta Atsiri Prima sangatlah mudah dan memudahkan para brand owner, lho.

Yap! Karena kami menawarkan one stop maklon cosmetic manufacturer, maka kami juga yang akan membantumu menangani dan mendampingi proses pembuatan produkmu dari awal hingga siap dipasarkan.

Berikut beberapa alur maklon makeup di PT Delta Atsiri Prima yang perlu kamu tahu. Yuk, cek lebih lanjut!

1. Diskusi Produk Make Up yang Akan Dibuat

Langkah pertama maklon make up yang perlu dilewati adalah dengan mendiskusikan konsep atau tema produk make up yang akan kamu buat dengan tim marketing atau Business Development (BD).

Kamu bisa mendeskripsikan seperti apa karakter brand kosmetik yang akan kamu buat, target pasar yang ingin kamu tuju, pun apa saja yang kamu inginkan ada dalam produk tersebut.

Seperti manfaatnya, kemasannya seperti apa, ataupun bagaimana hasil akhirnya nanti bersama tim kami.

2. Pembuatan Formula dan Sampel Produk

Setelah konsep dan karakter produk telah disepakati bersama, maka langkah maklon make up di PT Delta Atsiri Prima selanjutnya adalah proses pembuatan formula dan sampel produk kosmetik.

Nah, dalam proses ini tim formulator kami yang akan bekerja keras utnuk kamu. Mereka akan membantu mengimplementasikan produk riasan wajah yang kamu impikan sebaik mungkin dalam bentuk riil-nya.

Setelah formulasi dan pembuatan sampel selesai, maka hasilnya akan dikirimkan kepada kamu. Dari sini kamu bisa menilai, apakah produk ini sudah memunuhi kriteria yang kamu inginkan ataukah sebaliknya?

Kalau menurutmu masih belum sempurna, kamu bisa mengajukan revisi dan formulator kami akan membantumu membuat produk tersebut jadi lebih baik lagi.

3. Proses Pembuatan Desain Kemasan Produk dan Pengurusan Legalitas

Kedua langkah dalam alur maklon makeup PT Delta Atsiri Prima ini terbilang sangat berkaitan. Karena dalam pembuatan kemasan produk kosmetik ini juga ada aturannya, dong, Beautypreneur.

Misalnya dengan mencantumkan nomor registrasi Badan POM, tidak boleh menggunakan kata atau kalimat tertentu, atau tidak boleh sembarangan menggunakan symbol-simbol tertentu.

Masalah legalitas ini tak perlu terlalu kamu khawatirkan, karena tim regulatory officer kami akan membantumu mengurusnya. Mulai dari izin edar Badan POM, Halal, HKI, dan masih banyak lainnya.

4. Proses Produksi Massal

Kalau sudah selesai semua, maka langkah selanjutnya adalah melakukan produksi massal produk makeup yang kamu inginkan.

Pabrik kosmetik milik PT Delta Atsiri Prima memunyai peralatan yang sangat canggih. Karenanya, proses produksi dengan jumlah yang besar sekali pun enggak akan memakan waktu yang lama, Beautypreneur.

|Baca Juga : 7 Keuntungan Maklon Kosmetik di PT Delta Atsiri Prima

Nah, setelah membaca uraian di atas, tentu kamu jadi tahu kalau berbisnis kosmetik dengan brand sendiri sekarang jadi lebih mudah. Apalagi dengan maklon makeup yang sangat pro dengan pebisnis baru ini, kamu bisa membuat produk riasan wajah dengan brand langkah yang sederhana.

Don't hesitate to contact us for more information!